.

IFI Films – November 2025

Setiap bulan, IFI Thamrin menghadirkan IFI Films — program pemutaran film reguler yang menyuguhkan karya-karya terbaik dari perfilman Prancis. Film ditayangkan dalam versi asli berbahasa Prancis dengan teks terjemahan bahasa Inggris, dan kini dapat diakses dengan pembelian tiket online.

Bulan November ini, IFI Films berfokus pada dokumenter dalam rangka Mois du film documentaire, bulan perayaan film dokumenter di seluruh dunia. Empat film pilihan — Atlantic Bar, Une famille, Ce n’est qu’un au revoir, dan Apprendre — menghadirkan potret kehidupan nyata dengan kehangatan, keberanian, dan kedalaman manusiawi: dari bar yang akan tutup di Prancis selatan, perjalanan pribadi seorang penulis, hingga kisah tentang persahabatan dan semangat belajar.

Program After Hours bekerja sama dengan Jakarta Cinema Club menampilkan karya ikonik Agnès Varda, Cléo de 5 à 7, sebuah perjalanan puitis di jantung Paris yang menjadi tonggak sejarah Nouvelle Vague. Pemutaran ini juga menjadi pengantar menuju Festival Sinema Prancis 2025 (21 November – 2 Desember), yang tahun ini mengangkat semangat kebebasan, kreativitas, dan pembaruan sinema Prancis modern.

IFI Films bertempat di Auditorium IFI Thamrin dengan kapasitas 180 kursi, proyektor berkualitas tinggi, dan suara surround 5.1.

🎟 Tiket: Rp 20.000 (gratis untuk anggota IFI)
Tiket tersedia secara online melalui laman acara di www.ifi-id.com/acara atau on the spot dengan pembayaran QRIS.

Bagikan:

WhatsApp
Facebook
Twitter